Pembelajaran diluar Madrasah "Kunjungan ke Candi Losari"
Pada tanggal 17 November 2021, Beberapa siswa MTs NU Salam melaksanakan pembelajaran diluar Madrasah yaitu berkunjung ke salah satu Candi yang berapa di Jawa Tengah. Candi Losari merupakan candi yang terletak di dusun Losari, Desa Salam, Kecamatan Salam Kabupaten Magelang Jawa Tengah. Candi Losari menurut dugaan merupakan candi dari agama hindu. Ternyata candi ini ditemukan di kebun salak milik salah satu pemilik kebun yang bernama pak Badri. Ketika itu pada tanggal 11 mei 2004 pak badi yang merupakan seorang guru di SMP 12 kota magelang sedang menggali parit, ternyata dalam galian tersebut terdapat banyak batu candi. Beliau membawa pulang batu batu tersebut dan menyusunnya di halaman rumah. Melihat penemuan pak bardi kemudian pemerintah setempat melalui balai Balai Pelestarian Peninggalan Purbakala Jawa Tengah dan Balai Arkeologi Yogyakarta menindaklanjuti penemuan tersebut.
MTs NU SALAM